Kamis, 04 Oktober 2012

Kabhi Khushi Kabhi Gham


Judul         : Kabhi Khushi Kabhi Gham
Pemain      : Shahrukh Khan, Kajol, Hrithik Roshan, Kareena Kapoor, Amitabh Bachchan,
Sutradara  : Karan Johar
Harga        : Rp. 20.000

Kisah film yang bertajuk Kabhi Khushi Kabhie Gham ini berkisar pada sebuah keluarga pengusaha kaya yang sangat terpandang, Yashorvardan Raichand (Amitabh Bachchan). Yash, begitulah sang pengusaha biasa dipanggil, bersama istrinya, Nandini (Jaya Bachchan) membesarkan dua putranya, Rahul (Shahrukh Khan) dan Rohan (Hrithik Roshan) dengan penuh kasih sayang.
Hanya beberapa orang yang tahu bahwa Rahul sebenarnya adalah anak yang diadopsi oleh Yash dan Nandini ketika Rahul masih sangat kecil. Rahul sendiri pada awalnya tidak tahu jika ia diadopsi, namun ia secara tidak sengaja menemukan rahasia dirinya itu pada usia 8 tahun. Sejak itu ia bertekad berbakti dan menuruti semua keinginan orang tuanya terutama Yash. Sayangnya kebahagiaan keluarga Yash terganggu setelah kepulangan Rahul dari London setelah menyelesaikan pendidikannya.
Semuanya bermula ketika  Rahul jatuh cinta kepada seorang gadis yang dianggap Yash tidak sesuai dengan putranya karena kelasnya berbeda. Jika Rahul dari keluarga kalangan atas, maka gadis cantik yang dicintai Rahul, Anjali (Kajol) hanyalah salah seorang putri dari pengasuh yang bekerja kepada keluarga Yash. Apalagi Yash ingin menjodohkan Rahul dengan Naina (Rani Mukherjee), seorang gadis cantik yang merupakan teman sepermainan Rahul semasa kecil.
Tentu saja Naina dianggap Yash pantas menjadi jodoh Rahul karena statusnya setara dengan mereka. Walau Rahul akan menuruti semua perintah ayahnya, namun untuk masalah cintanya, Rahul nekad menentang perjodohannya dengan Naina. Bahkan ia tetap melanjutkan kisah cintanya dengan Anjali. Yash sangat marah sekali mendengar penolakan putranya. Dalam kemarahannya, Yash mengingatkan bahwa Rahul bukanlah anak kandungnya.
Akibatnya Rahul sangat terpukul mendengar ucapan ayahnya.  Iapun meninggalkan rumahnya bersama Anjali. Kepergian Rahul dari rumah sangat membuat sedih hati ibunya, Nandini. Walau bukan darah dagingnya sendiri, Nandini sangat mencintai Rahul dan bahkan punya ikatan batin kuat dengan Rahul. Ketika adik Rahul, Rohan yang juga disekolahkan di London, kembali ke rumah dan mendapati keluarganya tidak bahagia setelah ditinggalkan abangnya.
Seperti halnya Nandini, Rohan pun sedih kehilangan abang yang disayanginya. Sebenarnya Yash juga mengalami perasaan sama, tetapi tidak mau mengakuinya. Secara tidak sengaja Rohan jatuh cinta kepada Pooja (Kareena Kapoor), yang merupakan adik kandung Anjali. Mereka berdua pun bertekad untuk meluluhkan hati sang ayah Rahul dan Rohan dan mempersatukan kembali keutuhan keluarga mereka.
Apakah Rohan dan Pooja berhasil meluluhkan hati Yash agar mau menerima kembali Rahul ? Akankah Yash menerima Anjali sebagai menantunya dan juga bagaimana kisah kasih Rohan dan Pooja ?

Selasa, 02 Oktober 2012

Kuch Kuch Hota Hai


Pemain               : Shahrukh Khan, Kajol, Rani Mukherji
Musik                  : Jatin lalit
Sutradara             : Karan Johar
Harga                  : Rp. 20.000

Ada sebuah pepatah yang mengatakan bahwa persahabatan sejati tidak akan pernah terputus oleh jarak dan waktu. Bagi sebagian orang yang telah merasakan arti persahabatan, tentunya akan memiliki pandangan yang sama dengan pepatah diatas. Sebab, sahabat sejati adalah sebuah jalinan yang tak akan bisa disamakan dengan jalinan-jalinan lainnya. Hal itu pulalah yang terjadi dalam kehidupan Rahul Khanna, Anjali Sharma (Kajol) serta Tina Malhorta (Rani Mukherjee).
Cerita diawali dengan kisah persahabatan mereka bertiga yang berjalan dengan mulus. Lama kelamaan nilai persahabatan yang terjalin, akhirnya harus terputus saat Rahul memutuskan untuk melamar Tina sebagai istrinya. Anjali (Kajol) yang sebenarnya begitu mencintai Rahul (Shahrukh Khan), harus merelakan hubungan persahabatan mereka hancur. Beberapa tahun kemudian, timbul suatu permasalahan. Rahul yang amat mencintai Tina, harus merelakan kepergian Tina. sebab, pada saat melahirkan, Tina mengalami pendarahan. Sedangkan tim dokter sendiri, hanya bisa menyelamatkan bayi yang dikandung Tina. Tentu saja kenyataan itu membuat Rahul terpukul. Hari demi hari, tahun demi tahun, anak Rahul dan Tina tumbuh menjadi seorang anak yang lincah. Anjali (anak Rahul), mendapatkan surat kedelapan yang di buat oleh ibunya. dalam surat itu ibunya menceritakan bahwa ada seorang sahabat ayahnya yang bernama Anjali (Kajol) yang juga mencintai Rahul. Jika anaknya ingin Rahul bahagia, maka Anjali (anak Rahul), harus mencari Anjali (Kajol) dan mempertemukan mereka.
Sebagai anak yang baik, Anjali (anak Rahul) tentu saja menuruti apa yang menjadi permintaan almarhum ibunya. Dengan pergi secara diam-diam bersama neneknya, Anjali (Nak Rahul) pergi kesebuah perkemahan. Dalam perkemahan tersebut tanpa disengaja Anjali (anak Rahul) bertemu dengan Anjali (Kajol). Perjumpaan mereka diwarnai dengan berbagai adegan yang cukup mengharukan. Apalagi ketika Rahul sendiri menyaksikan betapa berbedanya Anjali (Kajol) yang dulu dikenalnya dengan Anjali (Kajol) yang sekarang berada di hadapannya.
Sayang seribu sayang, Anjali (Anjali) ternyata sudah dipertunangkan dengan seorang pengusaha lokal yang kaya raya bernama Aman Mehra.
Apakah niat Anjali (anak Rahul) untuk mempersatukan Rahul dan Anjali (Anjali) berhasil ? Lalu apakah yang akan dilakukan Anjali (anak Rahul) untuk mengatasi permasalahan yang amat rumit ?